Cari Blog Ini

Sabtu, 26 Mei 2018

MENGENAL MATERIAL FINISHING

B. MATERIAL FINISHING (ARSITEKTUR). BAGIAN 1

 

Material finishing adalah material yang berfungsi sebagai pembentuk, material pelindung, menguatkan tema sebuah bangunan, sebagai material penutup struktur dan meningkatkan estetika serta citra suatu bangunan.,,ada yang mau nambahin lagi..?

Material finishing akan kita bagi lagi menjadi Finishing Eksterior, Finishing Interior, Sanitari, Pintu & Jendela, Iron Mongeries dan Insulation & Waterproofing.

 B.1 Material Finishing Eksterior

Material finishing eksterior yang akan kita bahas adalah material yang dipasang sebagai kulit luar penutup bangunan dan material yang dipasang di bagian luar bangunan. Material tersebut antara lain adalah sebagai berikut :
1.  Curtain Wall
Curtain wall biasa dipakai sebagai kulit luar (façade) untuk gedung tinggi. Bahan yang digunakan untuk curtain wall antara lain rangka aluminium dan kaca. Rangka aluminium terdiri dari rangka utama (mullion) dan rangka pembagi (transom).
Curtain wall kita bagi lagi menjadi :
a. Sistem Mullion

                                       Façade Gedung dengan Curtain Wall Mullion System


                                                         Mullion System


b. Sistem Spider

Perbedaan system mullion dengan spider yaitu jika sistem mullion kaca bertumpu pada transom sedangkan system spider kaca bertumpu pada spider dan kaca yang digunakan harus tempered. Sistem ini biasanya digunakan untuk Façade lobby gedung. bangunan akan berkesan futuristic jika menggunakan system ini. Oh ya ini untuk façade rumah juga ok


                                                           Spider System

c. Frameless Glass

Frameless glass yaitu system curtain wall dengan menggunakan kaca tanpa rangka dan tentu saja kaca yang digunakan adalah kaca tempered, biasanya digunakan untuk façade lobby gedung, Untuk rumah tinggal juga bisa jika ingin mendapatkan kesan luas.


                                                    Pemasangan Kaca Tanpa Rangka

2. Cladding

Cladding adalah material penutup dinding luar, bahan yang biasa digunakan adlah papan kayu, aluminium composite panel (ACP), glassfibre reinforment cement (GRC), plat stainless steel, batu alam dll. Biasanya pemasangan cladding untuk menampilkan tema dari design bangunan,  berikut adalah contoh cladding :


                                                       Cladding dari bahan ACP



                                                         Cladding Batu Alam



                                                                Cladding Kayu



                                                       Cladding dari bahan Stainless Steel



                                                    Cladding dari bahan Metal Perforated

3. Façade Precast Panel

Kulit luar yang dipasang dengan menggunakan bahan beton precast panel. Beton precast seperti yang sudah dijelaskan diatas hanya yang ini berfungsi sebagai material finishing bangunan.


                                          Proses Pemasangan Panel Precast untuk Gedung

4. Window Wall

Window wall adalah system jendela yang berbahan rangka aluminium+kaca, kayu+kaca atau UPVC+kaca (saat ini mulai popular penggunaannya). Catatan khusus untuk pemasangan jendela kayu dan UPVC sebaiknya diatasnya diberi kanopi agar terlindung dari UV meskipun saat ini sudah banyak beredar material jendela dari UPVC yang tahan UV.



                                                    Pintu Jendela Aluminium



                                                           Jendela Kayu

                                                          Jendela UPVC
5. Cat Eksterior
Tentu saja kita semua sudah tahu kegunaan cat yaitu sebagai finishing akhir dari dinding luar. Cat eksterior ini tentu harus memiliki spesifikasi khusus yang tahan terhadap cuaca yaitu cat dengan spesifikasi yang kegunaannya untuk eksterior jangan sampai untuk dinding luar kita cat menggunakan spesifikasi cat interior karena pasti akan cepat memudar atau mengelupas.
6. Kayu untuk Finishing Eksterior
Kayu yang kita bahas saat ini adalah kayu yang digunakan untuk material finishing eksterior. antara lain untuk cladding, jendela, pool deck, teras out door, gazebo, plafon eksteriror, dll. Jenis kayu yang biasa digunakan sebagai berikut :
a. Jati
b. Sonokeling
c. Merbau
d. Bengkirai
e. Ulin
f. Kelapa
7. Wood Plastic Composte Flooring
Material ini merupakan material pabrikan yang terbuat dari campuran kayu dan plastic, biasanya digunakan untuk lantai kolam renang dan teras out door. Motifnya ada bermacam-macam bisa anda pilih sendiri sesuai selera.

                                  Pemakaian Wood Plastic Composite untuk Flooring Eksterior
8. Keramik Eksterior

Keramik lantai yang biasa digunakan untuk lantai eksterior yaitu yang berjenis unpolished dan rustic, ini dimaksudkan agar lantai tidak licin. Biasa dipakai untuk pool deck, teras luar, lantai halaman, carport dan lain-lain. Di pasaran tersedia banyak merk dan tipe dari keramik jenis ini, ada yang motif batu alam, motif kayu, motif abstrak dan lain-lain dapat dilpiih sesuai dengan selera dan designnya.


9. Glassfiber Reinforced Cement (GRC)

Pemakaian bahan GRC untuk eksterior biasanya untuk cladding, listplank atau untuk penambahan ornament hias. GRC ada dua macam yaitu :

a. GRC Board
Adalah material pabrikan berbahan GRC, bentuknya lembaran ukuran 1,2x2,4 m2 dengan ketebalan bervariasi bisa dibeli ditoko bangunan. biasanya pemakaiannya untuk plafon luar, lisplank, lapis dinding luar, pagar sementara proyek sebagai backing coarding flexy dll.

b. GRC Cetak
Adalah material cetak berbahan pasir, semen dan serat fibre, bisa dipesan yang bentuknya bisa dibuat sesuai dengan kebutuhan. Biasanya untuk ornament listplank, ornament tiang, patung, cladding, kubah masjid, dll. Kelebihan dari material ini adalah cukup kuat, ringan karena ketebalan hanya 0,8-1cm dan bisa dibentuk sesuai dengan kebutuhan.

10. Waterproof Gypsum (gypsum tahan air)

Gypsum tahan air ini biasanya digunakan untuk plafon teras atau balkon. Karena sifatnya yang ringan dan pemasangannya cukup praktis material ini mulai banyak digunakan di proyek-proyek bangunan gedung

1 komentar:

  1. Harrah's Philadelphia Casino & Racetrack - JtmHub
    Located 평택 출장샵 in Chester, 당진 출장샵 Harrah's Philadelphia Casino & 포항 출장샵 Racetrack is a gaming 천안 출장안마 and entertainment destination. Harrah's Philadelphia Casino titanium tubing & Racetrack offers over 100

    BalasHapus